H Aep Syaepuloh Resmi Bergabung dengan Partai Gerindra di HUT ke-17


KARAWANG, MediaMandalika.org – Isu yang beredar sebelum Pilkada 2024 akhirnya terbukti. H Aep Syaepuloh, S.E., resmi menyatakan diri sebagai kader Partai Gerindra pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 partai tersebut.

Pengumuman itu disampaikan dalam acara yang digelar di Delonix Hotel, Café & Resto Karawang pada Kamis (6/2).

Kabar ini dikonfirmasi oleh Chemal Febriansyah, kader Partai Gerindra Karawang yang juga menjabat sebagai Ketua OKK REPNAS Kabupaten Karawang.

Menurut Chemal, bergabungnya H Aep Syaepuloh merupakan momen spesial bagi Partai Gerindra Kabupaten Karawang.

“Ada yang istimewa di hari ulang tahun Partai Gerindra ke-17 ini. Kami mendapatkan kado terindah dengan bergabungnya H Aep Syaepuloh sebagai kader Partai Gerindra,” ujar Chemal dengan penuh suka cita.

Chemal menambahkan bahwa kehadiran H Aep Syaepuloh di Partai Gerindra akan semakin memperkuat posisi partai di Kabupaten Karawang. Dengan demikian, Gerindra Karawang kini tidak hanya memiliki pimpinan di legislatif, tetapi juga di eksekutif.

“Alhamdulillah, dengan bergabungnya H Aep Syaepuloh, Partai Gerindra Karawang semakin kuat dan progresif dalam membangun Kabupaten Karawang ke depan,” pungkas Chemal.

Bergabungnya H Aep Syaepuloh ke Partai Gerindra menandai dinamika politik yang semakin berkembang menjelang Pilkada mendatang. Langkah ini juga menunjukkan soliditas Partai Gerindra dalam memperkuat pengaruhnya di tingkat daerah, khususnya di Karawang.

(Red).


H Aep Syaepuloh Resmi Bergabung dengan Partai Gerindra di HUT ke-17 H Aep Syaepuloh Resmi Bergabung dengan Partai Gerindra di HUT ke-17 Reviewed by media mandalika on February 06, 2025 Rating: 5
Powered by Blogger.