Pengusaha Muda Ayyubi Siap Calonkan Diri jadi Ketua HIPMI Karawang


KARAWANG, MEDIA MANDALIKA – Pengusaha muda H. Shalahudin Al-Ayyubi dikabarkan siap mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Karawang untuk periode 2025-2028.


Dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses di Kota Pangkal Perjuangan, Bang Ayyubi menegaskan kesiapannya untuk memimpin organisasi yang mewadahi para pengusaha muda di Karawang.


"InsyaAllah, lahir batin saya siap mencalonkan diri sebagai Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Karawang pada Musyawarah Cabang (Muscab) mendatang," ujarnya dalam keterangannya, Sabtu (1/3).


Sebagai pengusaha yang merintis usahanya dari bawah, Bang Ayyubi berkomitmen menjadikan HIPMI Karawang sebagai wadah bagi pengusaha muda untuk saling mendukung dan berkembang bersama. 


Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara HIPMI, pemerintah daerah, dan pihak perbankan untuk memberikan kemudahan dalam akses permodalan serta insentif kebijakan.


"HIPMI adalah organisasi strategis. Kami berharap ada kerja sama yang baik dengan pemerintah daerah sebagai pemberi insentif kebijakan serta pihak perbankan sebagai penyedia permodalan. Dengan begitu, anggota HIPMI bisa mendapatkan dukungan penuh dalam kewirausahaannya," jelasnya.


Bang Ayyubi juga menyoroti pentingnya konsep business matching agar para pelaku usaha, khususnya UMKM, dapat saling menguntungkan dan berkembang bersama.


"Jika ini terwujud, maka akses dan insentif bagi anggota HIPMI bisa disesuaikan dengan bidang usaha masing-masing," tambah pria yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bendahara Umum BPC HIPMI Karawang itu.


Sebagai seorang pegiat wirausaha yang sering mengisi seminar tentang kewirausahaan, Bang Ayyubi menaruh perhatian besar terhadap perkembangan UMKM di Karawang.


"UMKM harus naik kelas. Nantinya akan ada pendampingan dan pelatihan agar usaha mereka bisa berkembang lebih maju," pungkasnya.


(Redaksi)


Pengusaha Muda Ayyubi Siap Calonkan Diri jadi Ketua HIPMI Karawang Pengusaha Muda Ayyubi Siap Calonkan Diri jadi Ketua HIPMI Karawang Reviewed by media mandalika on March 01, 2025 Rating: 5
Powered by Blogger.